BPJS Ketenagakerjaan 'Lindungi' Atlet KONI Kepri di PON Papua

BPJS Ketenagakerjaan 'Lindungi' Atlet KONI Kepri di PON Papua

3 Jul 2021

Bagikan


Penulis: Roma Uly Sianturi | Editor: Tri Indaryani


Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Batam dilibatkan dalam perlindungan atlet, pelatih dan official dari kontingan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yang akan berangkat dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XX/2021 Papua. 


BATAM, TRIBUNBATAM.id - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Batam dilibatkan dalam perlindungan atlet, pelatih dan official dari kontingan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yang akan ikut Pekan Olahraga Nasional (PON) XX/2021 Papua.

Hal ini terungkap saat tim dari BPJS Ketenagakerjaan Kota Batam melakukan presentasi di kantor KONI Kepri di Sukajadi, Batam pada Jumat (2/7/2021).

Dalam kesempatan tersebut, BPJS Ketenagakerjaan menjelaskan berbagai program terkait jaminan kecelakaan kerja (JKK) dan jaminan kematian (JK) yang ditujukan untuk tim PON dari KONI Kepri selama kegiatan olahraga bergengsi tersebut berlangsung.

"Seluruh kontingen yang terdiri dari atlet, pelatih dan official Kontingen Provinsi Kepri pada PON Papua 2021 nanti, langsung dilindungi dalam program JKK dan JK," kata Breri Harisandro, perwakilan BPJS Ketenagakerjaan Batam.

Pihaknya pun menyebutkan, program perlindungan bagi atlet yang dilakukan dengan bekerja sama dengan KONI Kepri ini merupakan salah satu terobosan bahwa perlindungn BPJS Ketenagakerjan juga bisa untuk atlet.

Mengingat, setiap orang yang beraktifitas kerja termasuk saat berlatih olahraga memiliki risiko terjadi kecelakaan. Dan BPJS ketenagakerjaan memiliki produk perlindungan untuk kecelakaan kerja.

"Untuk proses klaimnya tidak rumit, begitu mendapat laporan kasus, petugas kami langsung melakukan jemput bola. Dan program ini difokuskan untuk tenaga kerja rentan yang potensial untuk bisa melanjutkan pembayaran premi, nilainya Rp16.800," terangnya.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Bidang Pembinaan Prestasi KONI Kepri Junaidi merespon positif wacana kerjasama antara KONI Kepri dan BPJS Ketenagakerjaan tersebut.

Mengingat, dengan adanya perlindungan ini para atlet yang akan bertanding nanti sudah tidak memikirkan hal-hal lain.

"Sehingga mereka saat bertanding di PON nanti sudah sangat fokus. Sehingga bisa memberikan yang terbaik bagi daerahnya melalui sebuah prestasi," terangnya

Hal senada juga diungkapkan oleh Wakil Sekretaris Umum KONI Kepri, Amri.

Dengan adanya kerjasama ini, nantinya bisa memberikan rasa nyaman bagi para atlet.

"Intinya, KONI Kepri akan memberikan perlindungan bagi atlet, pelatih dan official yang akan berangkat ke PON Papua nanti. Karena mereka (atlet dan pelatih) adalah pahlawan olahraga kita," jelasnya.

Dengan adanya perlindungan ini, tambahnya, juga sebagai tanda dan bentuk hadirnya negara dalam melindungi warganya.

"Tentunya hal ini juga akan membuat atlet nyaman dan aman, karena negara hadir memberi perlindungan saat atlet menjalankan profesinya dengan berbagai risiko," ucapnya.

Hadir pertemuan tersebut, Ketua Bidang Kesejahteraan Pelaku Olahraga Prestasi Syawaludin, Bendahara Koni Rini Elfira hingga Humas di Koni Kepri. (TRIBUNBATAM.id/Roma Uly Sianturi)

Penulis: Roma Uly Sianturi | Editor: Tri Indaryani


Selamat Datang di
Layanan Chat TanyaBPJAMSOSTEK
Hey there! Any question?
Hello!
20m ago
Hey! Would you like to talk sales, support, or anyone?
Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.
Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s, when an unknown printer took a galley of type and scrambled it to make a type specimen book.
Where can I get some?
The standard chuck...
There are many variations of passages of Lorem Ipsum available
Just now, Not seen yet
  • Hats
  • T-Shirts
  • Pants
Mohon Tunggu